30+ Aplikasi untuk Buat Link in Bio Instagram Selain Linktree

Ada banyak aplikasi selain Linktree yang tersedia saat ini, baik di Indonesia maupun di luar negeri. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda dapat mengatur banyak link dalam satu halaman sehingga lebih mudah diakses.

Beberapa aplikasi ini bahkan menawarkan fitur untuk menjual produk digital seperti e-book, template, dan lain sebagainya. Selain fitur, tampilan yang menarik juga menjadi faktor penting dalam memilih aplikasi ini.

Banyak orang menggunakan aplikasi organisasi link ini sebagai pintu masuk ke berbagai platform lain, seperti marketplace dan lain-lain, dan biasanya ditempatkan di bio Instagram.

Untuk mengetahui aplikasi-aplikasi selain Linktree yang dapat membantu Anda mengatur banyak link dengan lebih mudah, simak artikel ini sampai akhir.

Buat Anda pengguna aktif Instagram pasti pernah membaca atau mendengar instruksi seperti berikut ini.

“Lebih lengkapnya, klik link di bio ya!”. Pasti pernah kan?

Biografi Instagram atau sering disingkat sebagai bio Instagram merupakan bagian dari halaman profil Instagram yang memuat informasi singkat tentang akun tersebut.

Susunannya terdiri dari nama, jenis akun, deskripsi singkat, dan paling bawah adalah kolom yang bisa Anda gunakan untuk menambahkan link.

Pada kolom link, Anda bisa menambahkan link blog, website, atau bahkan toko online Anda.

Karena lokasinya yang berada di bio Instagram, itulah kenapa link tersebut sering disebut dengan link bio Instagram.

Berikut ini kami berikan daftar aplikasi selain Linktree lengkap dengan fitur unggulan dan juga harganya. 

AllyMyLinks: Aplikasi selain Linktree untuk buat link di bio Instagram
AllyMyLinks: Aplikasi selain Linktree untuk buat link di bio Instagram

Aplikasi selain Linktree yang pertama yaitu AllMyLinks. Aplikasi ini bisa menjadi tempat yang menarik untuk meletakkan link-link penting yang Anda miliki.

AllMyLinks memiliki tampilan seperti profil akun Twitter. Mulai dari adanya username, foto profil, hingga gambar header.

Fitur unggulan AllMyLinks:

  • Bisa mendapatkan 90% profit dari penjualan
  • Dapat menautkan banyak link
  • Dapat mengedit halaman
  • Bisa menerima pembayaran segera

Harga: Gratis

2. Beacons

Beacons: Alternatif Linktree untuk link di bio Instagram.
Beacons: Alternatif Linktree untuk link di bio Instagram.

Beacons adalah platform untuk kreator yang didirikan oleh 4 teman ketika mereka bersekolah di Stanford University. Mereka percaya bahwa setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk mengembangkan diri mereka dengan passion yang mereka miliki, dan Beacons menyediakan fitur-fitur yang mendukung hal ini.

Fitur unggulan Beacons:

  • Bisa di-customize sesuai selera Anda
  • Menambah laman seperti halnya website
  • Bisa ditambahkan di berbagai platform online
  • Memudahkan untuk melakukan monetisasi
  • Tersedia insight untuk melihat performa halaman

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 10 per bulan

3. Bio.fm 

Bio.fm: Alternatif aplikasi selain Linktree untuk link di bio Instagram.
Bio.fm: Alternatif aplikasi selain Linktree untuk link di bio Instagram.

Bio.fm dirancang mirip seperti sebuah website. Anda bisa memiliki kumpulan link dalam satu halaman dengan tampilan yang sangat menarik.

Cara menyusunnya pun terbilang sangat mudah, Anda tinggal menambahkan bagian baru, kemudian memilih jenis blocks yang Anda inginkan dan terakhir menambahkan link ke dalamnya.

Tersedia juga tema yang bisa Anda gunakan ketika sudah berlangganan, karena fitur tema hanya untuk pengguna premium.

Fitur unggulan Bio.fm:

  • Menambahkan konten dari media sosial
  • Tools analisis trafik
  • Mendukung penambahan link untuk berbagai media sosial
  • Memiliki tampilan yang sederhana

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 5 per bulan

4. Biolinky.co

Biolinky: Aplikasi selain Linktree untuk buat link di bio Instagram
Biolinky: Aplikasi selain Linktree untuk buat link di bio Instagram

Biolinky banyak dimanfaatkan oleh pemilik bisnis online untuk menampilkan link menuju toko online mereka di platform seperti Shopee, Tokopedia, dan lainnya.

Dengan mengorganisir link dengan baik, calon pelanggan dapat lebih mudah menemukan toko online Anda. Sudah mencoba Biolinky?

Fitur unggulan Biolinky:

  • Analisis performa link
  • Memiliki desain tampilan modern
  • Menambahkan media sosial dengan ikon
  • Penambahan link unlimited
  • Kustomisasi tema

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 5 per bulan

5. Campsite.bio 

Campsite.bio: Aplikasi untuk buat Link di bio Instagram selain Linktree.
Campsite.bio: Aplikasi untuk buat Link di bio Instagram selain Linktree.

Campsite.bio dari segi fitur maupun tampilan bisa dibilang mirip Linktree. Fitur menonjol di Campsite.bio adalah automated Instagram grid, yang memungkinkan Anda menampilkan postingan Instagram di halaman Campsite.bio.

Fitur unggulan Campsite.bio:

  • Analisis performa lengkap
  • Automated Instagram grid
  • Penambahan background pada halaman
  • Laporan email mingguan

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 7 per bulan

6. ContactInBio 

ContactInBio: Alternatif Linktree untuk buat link di bio Instagram.
ContactInBio: Alternatif Linktree untuk buat link di bio Instagram.

ContactInBio merupakan software yang sangat cocok Anda jadikan untuk membuat link di bio Instagram Anda.

Anda bisa membuat semacam landing page Anda sendiri tanpa perlu melakukan coding dan sejenisnya.

Di samping itu, Anda juga bisa sekaligus memasarkan produk Anda secara online dengan menambahkannya di halaman ContactInBio.

Fitur unggulan ContactInBio:

  • Kustomisasi desain
  • Pengiriman pesan
  • Formulir pengisian kontak
  • Multiple links

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 4,55 per bulan

7. direct.me 

direct.me: Aplikasi pesaing Linktree untuk buat link di bio Instagram
direct.me: Aplikasi pesaing Linktree untuk buat link di bio Instagram

direct.me merupakan salah satu alternatif Linktree yang gunanya untuk mengorganisir berbagai link Anda dalam satu tempat.

Segala jenis tautan media sosial bisa Anda tambahkan di halaman direct.me, misalnya seperti Facebook, TikTok, dan Twitter.

Bahkan Anda juga bisa menambahkan tanda tangan email, deskripsi video, catatan, live stream, hingga webinar. Sema bisa Anda kumpulkan dalam satu tempat.

Fitur unggulan direct.me:

  • Kustomisasi desain
  • Penambahan video dan notes
  • Multiple links
  • Toko online

Harga: Gratis

feed.link: Aplikasi untuk membuat link di bio Instagram mirip seperti Linktree
feed.link: Aplikasi untuk membuat link di bio Instagram mirip seperti Linktree

feed.link merupakan link in bio page builder yang memudahkan pengikut Anda untuk menemukan lebih banyak informasi tentang Anda di berbagai media sosial.

Pengikut Anda juga menjadi jauh lebih mudah jika ingin mencari tahu dan membeli produk yang Anda pasarkan.

Cukup tambahkan berbagai link media sosial Anda di feed.link dan biarkan mereka semakin mengenal Anda dan bisnis yang sedang Anda jalankan.

Fitur unggulan feed.link:

  • Kustomisasi desain
  • Link tak terbatas
  • Pilihan template beragam
  • Newsletter, sosial media
  • Analisis performa lengkap

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 3 per bulan

9. Hypage 

Hypage: Aplikasi mirip Linktree untuk buat link di bio Instagram
Hypage: Aplikasi mirip Linktree untuk buat link di bio Instagram

Hypage juga termasuk dalam aplikasi selain Linktree yang bisa Anda gunakan untuk membuat halaman link di bio.

Hal yang menarik dari platform ini adalah berfokus pada para kreator yang ingin menghasilkan uang secara online.

Berbagai fiturnya mendukung untuk melakukan penjualan produk, mendaftar membership, hingga menerima donasi dari para pengikut Anda di Instagram.

Sangat menarik buat Anda para kreator yang ingin fokus mendapatkan penghasilan secara online.

Fitur unggulan Hypage:

  • Bisa digunakan oleh 3 domain
  • Multiple links
  • Bebas biaya admin

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 19 per bulan

IGLinks.io: Aplikasi untuk buat link di bio Instagram pengganti Linktree
IGLinks.io: Aplikasi untuk buat link di bio Instagram pengganti Linktree

IGLinks.io adalah platform sederhana untuk membuat link di bio Instagram dengan desain yang bisa disesuaikan dengan style akun Instagram Anda. Meskipun fiturnya tidak sebanyak aplikasi lain, tetapi sudah cukup untuk membuat link di bio menarik perhatian pengunjung.

Fitur unggulan IGLinks.io:

  • Multiple links
  • Tools analisis traffic

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 5 per bulan

11. JotBio

JotBio: Solusi dari JotURL untuk optimasi media sosial dan website Anda.
JotBio: Solusi dari JotURL untuk optimasi media sosial dan website Anda.

JotBio memungkinkan Anda untuk menggabungkan semua link Anda ke dalam satu tautan yang terlihat seperti landing page. Selain itu, performanya dapat dipantau dan dilacak. JotBio bisa membantu pertumbuhan bisnis Anda.

Fitur unggulan JotBio:

  • Penyematan link video YouTube
  • Penyisipan video TikTok
  • Pengiriman pesan

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari EUR 7 per bulan

12. Koji

Koji: Aplikasi pesaing Linktree untuk jualan di media sosial
Koji: Aplikasi pesaing Linktree untuk jualan di media sosial

Koji adalah link bio pertama yang dibuat khusus untuk mempromosikan media sosial, dengan ratusan template gratis yang memudahkan Anda untuk menjual produk, jasa, dan lain-lain.

Koji percaya bahwa sosial media seperti Instagram, TikTok, dan Twitter merupakan bagian yang bisa menghasilkan konversi.

Sehingga mereka menyediakan segala yang Anda butuhkan untuk membangun dan menjalankan bisnis di sosial media.

Fitur unggulan Koji antara lain:

  • Ratusan template gratis
  • Tools analisis traffic
  • Desain terintegrasi

Harga: Gratis 

13. Liinks 

Liinks: Buat semua link Anda dalam satu tempat dengan Liinks.
Liinks: Buat semua link Anda dalam satu tempat dengan Liinks.

Liinks merupakan aplikasi sejenis Linktree yang memungkinkan Anda mengumpulkan semua link, mulai dari website, media sosial, saluran musik, dan lain-lain dalam satu tempat.

Liinks ingin membuat kumpulan tautan tersebut terlihat menonjol tanpa gangguan dari objek-objek lain.

Fitur unggulan yang dimiliki Liinks antara lain:

  • Auto publish dari Instagram
  • Group blocks
  • Kustomisasi desain

Harga: Gratis dan berbayar mulai USD 4 per bulan

Link In Profile: Buat link di bio Instagram dengan Link in Profile.
Link In Profile: Buat link di bio Instagram dengan Link in Profile.

Link In Profile ingin membantu Instagram Anda mendapatkan lebih banyak traffic atau kunjungan.

Anda bisa menambahkan link di profil dan postingan di Instagram ke dalam landing page yang sudah di buat di Link In Profile.

Cara menggunakannya sangat sederhana. Anda cukup copy link postingan Instagram yang diinginkan ke Link In Profile, dan postingan serta caption akan muncul secara otomatis.

Fitur unggulan Link in Profile di antaranya:

  • Bisa menambahkan link dari platform online lain
  • Tools analisis traffic

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 9.99 per bulan

Linkpop: Jualan hanya dengan link dengan Linkpop dari Shopify
Linkpop: Jualan hanya dengan link dengan Linkpop dari Shopify

Linkpop adalah aplikasi pesaing Linktree yang dibuat oleh Shopify untuk mengorganisir berbagai link. Dengan Linkpop, Anda dapat menjual langsung dari link di bio dengan menambahkan link produk beserta gambarnya termasuk CTA yang mengarahkan untuk check out di Shopify. Selain itu, Anda juga dapat menambahkan link situs web, saluran YouTube, dan daftar putar Spotify.

Fitur unggulan yang dimiliki Linkpop antara lain:

  • Kemudahan kustomisasi halaman
  • Terdapat komunitas pembuat konten yang ada di media sosial

Harga: Gratis

16. Linkin.bio

Linkin.bio: Konversi pengikut jadi pelanggan dengan aplikasi Linkin.bio.
Linkin.bio: Konversi pengikut jadi pelanggan dengan aplikasi Linkin.bio.

Linkin.bio adalah halaman web mini yang tautannya bisa Anda pasang di profil Instagram dan TikTok.

Pengikut Anda dapat menemukan dengan mudah halaman, produk, atau artikel yang mereka cari hanya dengan mengklik tautan di bio Instagram dan TikTok. Untuk menganalisis perkembangan  penjualan dengan menghubungkannya dengan Google Analytics.

Fitur unggulan Linkin.bio adalah:

  • Banner unggulan
  • Terintegrasi dengan MailChimp

Harga: Gratis dan berbayar mulai USD 18 per bulan.

LinksUp: Alternatif Linktree berbasis web3.
LinksUp: Alternatif Linktree berbasis web3.

LinksUp adalah storefront builder 100% gratis yang dapat Anda gunakan untuk menampilkan dan menjual produk NFT, servis, produk digital, serta token gates secara mudah.

NFT kini menjadi cara bagi para seniman untuk menjual karya seni mereka mulai dari foto, lukisan, dan musik. Jika Anda sedang menekuni jual beli produk NFT, maka LinksUp bisa menjadi solusi yang tepat untuk Anda.

Fitur unggulan yang ditawarkan LinksUp:

  • MultiChain – jual dalam Polygon atau Ethereum
  • NFT storefront
  • Terintegrasi artificial intelligence (AI)

Harga: Gratis

18. Lnk.Bio 

Lnk.Bio: Kumpulkan link-link penting Anda dalam satu link di bio Instagram
Lnk.Bio: Kumpulkan link-link penting Anda dalam satu link di bio Instagram

Lnk.Bio adalah aplikasi selain Linktree yang memungkinkan Anda meletakkan satu URL yang berisi berbagai tautan penting, khususnya media sosial. Anda dapat menambahkan tautan kampanye kerjasama dengan klien dan menonaktifkan tautan yang sudah tidak diperlukan.

Fitur unggulan yang tersedia di Lnk.bio meliputi:

  • Tautan tidak terbatas
  • Tidak butuh password
  • Web-based

Harga: Gratis dan berbayar mulai USD 0.99 per bulan.

19. LYNX

LYNX: Organisir semua link dalam satu tempat dengan LYNX
LYNX: Organisir semua link dalam satu tempat dengan LYNX

LYNX merupakan layanan yang memudahkan Anda membuat landing page yang berisi kumpulan link yang dapat Anda cantumkan di bio Instagram atau situs media sosial lainnya.

Setelah mengklik tautan tersebut di bio, followers Anda akan langsung dibawa ke halaman landing page. Di situ, mereka bebas memilih situs yang sudah Anda cantumkan.

Fitur unggulan LYNX antara lain:

  • Tautan tidak terbatas
  • Terdapat tools tracking di dashboard

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 5 per bulan.

20. Milkshake

Milkshake: Buat landing page perlu desain dan tanpa koding
Milkshake: Buat landing page perlu desain dan tanpa koding

Milkshake adalah platform pembuat landing page yang mudah digunakan tanpa perlu keahlian desain atau coding. Anda dapat membuat landing page sendiri tanpa perlu menggunakan komputer atau laptop.

URL landing page yang telah dibuat di Milkshake dapat diletakkan di link bio sosial media sehingga pengunjung dapat dengan mudah menemukan link produk yang mereka cari, sama seperti aplikasi Linktree.

Fitur unggulan yang ada di Milkshake antara lain:

  • Jenis font bervariasi
  • Bebas edit template

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 2.99

21. Pallyy 

Pallyy: Mengelola media sosial dan link di bio Instagram dalam satu aplikasi.
Pallyy: Mengelola media sosial dan link di bio Instagram dalam satu aplikasi.

Pallyy bisa menjadi pilihan yang tepat jika Anda mencari platform manajemen media sosial yang simpel, murah, dan memiliki fitur canggih.

Selain menyajikan solusi untuk mengorganisir link seperti platform lainnya, Pallyy juga memiliki kemampuan untuk membantu pemilik bisnis atau agensi dalam mengatur dan memanajemen media sosial setiap hari.

Platform ini mudah digunakan sehingga Anda bisa fokus pada konten dan pertumbuhan bisnis Anda.

Fitur unggulan Pally antara lain:

  • Social media planning
  • Social media scheduling
  • Social media inbox
  • Social media analytics
  • Team collaboration

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 15 per bulan

22. S.ID

sid

S.ID adalah layanan tautan pendek terbaik dan terpendek untuk melindungi link Anda. Selain itu, S.ID dapat membuat tautan berbasis waktu serta membantu Anda mengenali audiens Anda. S.ID juga merupakan platform mikrositus untuk undangan dan Bio-Link Anda.

Fitur-fitur unggulan yang ditawarkan S.ID antara lain:

  • Manajemen Tautan: Anda dapat mengelola tautan yang dibuat di S.ID, termasuk tautan publik, tautan terlindungi, dan tautan berbasis waktu.
  • Analitik: S.ID menyediakan data analitik yang detail mengenai tautan yang dibuat, seperti jumlah klik, asal pengunjung, dan sebagainya.
  • Kode QR: S.ID juga dapat membuat kode QR untuk setiap tautan yang dibuat, sehingga pengunjung dapat dengan mudah mengakses tautan menggunakan ponsel pintar mereka.
  • Microsite: Selain menjadi platform untuk membuat tautan pendek, S.ID juga menyediakan fitur untuk membuat microsite, baik untuk undangan maupun bio-link.

Harga: Gratis dan berbayar mulai IDR 44.999 per bulan.

23. SayHey 

SayHey: Tampilkan konten terbaik Anda dari berbagai media sosial dalam satu halaman.
SayHey: Tampilkan konten terbaik Anda dari berbagai media sosial dalam satu halaman.

SayHey bisa menjadi solusi untuk merapikan konten-konten Anda yang tersebar di media sosial. Dengan SayHey, Anda dapat membuat halaman khusus yang menampung semua konten dalam bentuk tautan.

Anda dapat memilih lebih dari 30 template yang tersedia dan melakukan kustomisasi untuk membuat halaman SayHey Anda menjadi lebih menarik.

Halaman ini juga dapat dipersonalisasi agar cocok dengan merek Anda dan digunakan untuk mempromosikan produk atau jasa yang Anda tawarkan.

Fitur unggulan SayHey yang bisa Anda coba di antaranya:

  • 30+ layout predesain
  • 10+ bagian
  • Kustomisasi tidak terbatas

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 10 per bulan

24. Shorby  

Shorby: Buat landing page mikro yang untuk link di bio Instagram Anda.
Shorby: Buat landing page mikro yang untuk link di bio Instagram Anda.

Shorby memungkinkan Anda untuk membuat landing page “mikro” yang memuat semua tautan dan konten yang ingin diprioritaskan.

Selain itu, landing page yang dibuat oleh Shorby 100% ramah untuk perangkat seluler, sehingga pengunjung dapat melihatnya dengan nyaman melalui ponsel.

Fitur unggulan Shorby meliputi:

  • Smart page
  • Messenger link
  • Desain terintegrasi

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 12 per bulan

25. Smart.bio 

Smart.bio: Buat link di bio Instagram tanpa repot dengan Smart.bio
Smart.bio: Buat link di bio Instagram tanpa repot dengan Smart.bio

Smart.bio adalah platform pembuat landing page yang berisi link guna menampilkan produk dan konten Anda. 

Di Smart.bio Anda tidak perlu repot-repot untuk memperbarui link di bio Instagram karena fitur integrasi dari Tailwind dan Smart.bio akan secara otomatis mengubahnya. Praktis, bukan?

Fitur unggulan yang ditawarkan Smart.bio adalah:

  • Multiple links
  • Auto-update Smart.bio page

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 12.99 per bulan

Soc.link: Aplikasi gratis untuk buat link di bio Instagram.
Soc.link: Aplikasi gratis untuk buat link di bio Instagram.

Soc.link adalah alternatif gratis terbaik pengganti Linktree yang bisa Anda letakkan di bio media sosial. Dengan Soc.link, Anda bisa menghubungkan semua audiens ke seluruh konten Anda dalam satu klik saja. 

Konten yang bisa Anda kumpulkan di Soc.link pun beragam, seperti video terbaru yang Anda unggah di YouTube, artikel, website, sosial media, dan lain-lain.

Fitur unggulan yang ada di Soc.link di antaranya:

  • Tidak ada copyrights
  • Desain dan konten bisa diubah secara fleksibel

Harga: Gratis

27. Start Page 

Start Page: Aplikasi buat link di bio Instagram dari Buffer.
Start Page: Aplikasi buat link di bio Instagram dari Buffer.

Start Page adalah salah satu aplikasi halaman link yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan konversi melalui bio media sosial.

Dengan Start Page, Anda dapat membuat landing page gratis yang berisi produk atau jasa Anda. Halaman tersebut dapat memuat link yang mengarahkan pengunjung ke WhatsApp atau kontak lainnya untuk menyelesaikan pesanan dengan mudah.

Fitur unggulan Start Page meliputi:

  • Link pembayaran beragam, seperti Paypal, Venmo, Stripe, dan lain-lain.
  • Schedule update

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 6 per bulan

28. Tap Bio 

Tap Bio: Aplikasi untuk membuat link di bio Instagram
Tap Bio: Aplikasi untuk membuat link di bio Instagram

Tap Bio memungkinkan Anda untuk membuat bio Instagram jadi lebih profesional dengan mengelompokkan banyak tautan dalam satu halaman yang kemudian mengarah pada landing page.

Sama seperti yang lainnya, Anda hanya perlu menambahkan link URL pada halaman pembuatan Tap Bio. Anda dapat mendesain halaman semenarik mungkin untuk menarik perhatian pelanggan.

Fitur unggulan yang dimiliki Tap Bio antara lain:

  • Penggunaan Eventbrite dan Meetup untuk promosi event

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 3 per bulan

29. Tapkit 

Tapkit: Buat link di bio Instagram lengkap dengan QR code
Tapkit: Buat link di bio Instagram lengkap dengan QR code

Tapkit adalah sebuah aplikasi untuk menciptakan QR code yang berisi kumpulan link yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan strategi pemasaran Anda.

QR code buatan Tapkit ini bisa ditempelkan ke kemasan produk dan kustomer dapat dengan mudah memindai kode tersebut untuk mengakses landing page yang berisi promo serta kumpulan link bisnis yang bisa mereka akses.

Dengan cara ini, Anda dapat menggabungkan produk fisik dengan media digital untuk meningkatkan efektivitas pemasaran Anda.

Fitur unggulan yang dimiliki Tapkit adalah:

  • Dynamic QR – Bisa melakukan edit link untuk QR code dengan mudah

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari $15/bulan

Taplink: Buat link di bio Instagram dengan integrasi pembayaran online
Taplink: Buat link di bio Instagram dengan integrasi pembayaran online

Taplink adalah platform yang populer untuk membuat smart link yang bisa diletakkan di bio Instagram. Lebih dari 3 juta pengguna telah menggunakan Taplink untuk membuat halaman landing page tanpa perlu memiliki website dengan biaya pembuatan yang tinggi.

Selain itu, Taplink juga menawarkan fitur integrasi pembayaran, sehingga pelanggan dapat langsung melakukan pembayaran di dalam Instagram.

Dengan begitu, Taplink memberikan kemudahan bagi pengguna untuk mempromosikan produk atau jasa mereka dan melakukan transaksi dengan mudah.

Fitur unggulan yang ditawarkan Taplink meliputi:

  • Countdown timer
  • Fitur integrasi pembayaran di Stripe, PayPal, Paystack atau Paddle
  • Terintegrasi dengan Mailchimp dan GetResponse

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 3 per bulan

Usebiolink: Aplikasi untuk buat link di bio Instagram yang indah dan cepat
Usebiolink: Aplikasi untuk buat link di bio Instagram yang indah dan cepat

Usebiolink adalah aplikasi yang dapat digunakan oleh siapa saja yang ingin membagikan profil sosial media, situs web, e-commerce, dan tautan lainnya di satu tempat.

Apa yang membedakan Usebiolink dengan aplikasi sejenis seperti Linktree? Usebiolink mengklaim sebagai aplikasi pembuatan link yang hemat biaya.

Salah satu keunggulan Usebiolink adalah meski gratis, mereka tidak akan menampilkan logo Usebiolink di halaman landing page yang Anda buat.

Fitur unggulan yang dimiliki Usebiolink antara lain:

  • Foto, gradien, dan vektor bebas royalti
  • Mendukung custom domain
  • Tersedia banyak bagian yang bisa digunakan

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 5.9 per bulan

32. Zaap

Zaap: Aplikasi bio link untuk tautan, konten dan produk
Zaap: Aplikasi bio link untuk tautan, konten dan produk

Zaap merupakan platform pembuat link-in-bio yang populer di kalangan influencer.

Selain berfungsi sebagai alat untuk mengatur tautan, Zaap juga menyediakan fitur pengiriman newsletter kepada para pengikut setia Anda.

Dengan fitur profesional seperti ini, Anda dapat terhubung dan membangun hubungan yang dekat dengan audiens Anda.

Fitur unggulan yang ada di Zaap seperti:

  • Fitur analitik canggih
  • Custom domain
  • Pengiriman newsletter

Harga: Gratis dan berbayar mulai dari USD 9 per bulan

Kesimpulan

Ada banyak aplikasi selain Linktree yang dapat Anda gunakan untuk mengoptimalkan bio Instagram.

Sebagian besar dari aplikasi tersebut menyediakan versi gratis yang dapat memenuhi kebutuhan Anda dalam menyajikan halaman link. Namun, ada juga yang menyediakan versi berbayar dengan fitur yang lebih lengkap.

Jika Anda hanya membutuhkan platform link bio, Anda dapat memilih antara AllMyLinks, Lnk.Bio, dan Shorby sebagai alternatif Linktree. S.ID juga layak dicoba jika Anda menginginkan URL yang sangat pendek. Namun, jika Anda membutuhkan lebih dari itu, kami merekomendasikan Anda untuk memilih Pallyy.

Dengan lebih dari 30 aplikasi yang tersedia selain Linktree, pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Aji Setiawan

Aji Setiawan

SEO Content Writer Techarea Indonesia

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *