Trafik Meroket dengan 10+ Tools Riset Keyword Gratis

Tools riset keyword atau kata kunci sudah banyak tersedia saat ini, namun kebanyakan memerlukan langganan untuk digunakan. Biaya langganan tersebut bisa dibilang cukup mahal, bahkan mencapai ratusan dollar per tahun.

Bagaimana jika Anda baru belajar Search Engine Optimization (SEO)? Tentu saja tidak mau mengeluarkan biaya sebesar itu.

Namun, jangan khawatir, masih ada banyak tools riset keyword gratis yang bisa Anda manfaatkan.

Pada artikel ini, kami akan memberikan beberapa referensi tools riset keyword gratis yang bisa Anda gunakan untuk mencari kata kunci yang tepat, termasuk melihat volume pencarian, tingkat persaingan keyword, dan lain sebagainya.

Maka dari itu, simak artikel ini sampai akhir!

Daftar Tools Riset Keyword Gratis 

Untuk menemukan kata kunci yang relevan dengan produk atau jasa yang kita tawarkan, menggunakan tools dari Google sebenarnya lebih dari cukup.

Namun, untuk melakukan analisa metrik pencarian tingkat lanjut, kita membutuhkan alat atau tool yang khusus dirancang untuk riset keyword.

Jadi, tools riset keyword apa saja yang bisa kita gunakan untuk analisa kueri pencarian? Berikut daftarnya!

Google Search Console

Anda bisa menggunakan Search Console sebagai tools riset keyword dengan melihat laporan kinerja query di website Anda.
Anda bisa menggunakan Search Console untuk riset keyword dengan melihat laporan kinerja query di website Anda. Gambar oleh Justin Morgan dari Unsplash.

Google Search Console adalah tools gratis yang disediakan Google untuk membantu meningkatkan website Anda di hasil pencarian Google.

Search Console dapat membantu Anda memantau kata kunci yang banyak mengirimkan trafik ke website Anda. Banyak insight yang bisa Anda dapatkan di Search Console seperti laman yang paling banyak dikunjungi, total klik, rerata CTR, hingga posisi rata-rata website Anda di hasil pencarian Google.

Selain untuk riset keyword, Search Console juga menyediakan tool yang bisa membantu Anda untuk:

  • Memastikan Google dapat menemukan dan mengindex website Anda.
  • Memperbaiki masalah indexing dan meminta reindexing konten baru atau laman yang telah diperbaiki.
  • Mengirim peringatan jika Google menemukan masalah indexing, spam atau masalah lainnya di website Anda.
  • Menyelesaikan masalah pengalaman penggunaan website Anda seperti penggunaan di perangkat seluler (mobile usability), kecepatan website (Core Web Vital) dan keamanan (HTTPS).

Kelebihan:

  • Akurasi metrik kueri pencarian sangat tinggi karena data diperoleh langsung dari Google.
  • Terintegrasi secara natif dengan tools Google lainnya seperti Google Analytics dan Google Ads.

Kekurangan:

  • Hanya menyediakan data kueri pencarian menuju website Anda.
  • Tidak bisa untuk riset keyword yang benar-benar baru.

Selain Google Search Console, Anda juga bisa menggunakan Bing Webmaster Tools dan Yandex Webmaster sebagai alternatif tools riset keyword.

Keduanya berfungsi mirip dengan Search Console, bedanya data yang diperoleh masing-masing dari Bing dan Yandex. Sayangnya basis pengguna Bing dan Yandex di Indonesia tidak sebanyak Google.

Jika target pasar Anda adalah konsumen internasional di AS dan negara-negara Uni Eropa, Bing Webmaster Tools bisa menjadi alternatif Google Search Console.

Atau jika target pengguna Anda di Kazakhstan, Uzbekistan, Türkiye, Belarusia, atau di Rusia di mana Google tidak beroperasi, Yandex Webmaster adalah pilihan terbaik.

Google Search People Also Ask

Google Search: People also ask sebagai tools riset keyword
Anda bisa memanfaatkan People also ask di halaman pencarian Google untuk riset keyword longtail.

People also ask adalah fitur dalam laman hasil pencarian Google yang menampilkan kata kunci atau frasa yang relevan dengan kueri pencarian Anda.

Anda bisa memanfaatkan fitur ini untuk mendapatkan ide keyword yang relevan dengan keyword yang Anda target. Anda bisa mendapatkan ide keyword atau frasa yang praktis tak terbatas karena setiap Anda klik satu akan muncul lagi beberapa frasa di kotak People also ask.

Anda juga bisa mendapatkan ide longtail keyword dari kotak People also ask. Anda mungkin lebih mudah memenangkan persaingan dengan menarget Longtail keyword karena jumlah pencariannya yang biasanya lebih sedikit.

Kelebihan:

  • Bisa menghasilkan ide keyword yang relevan dengan kueri pencarian.
  • Bisa menghasilkan ide keyword longtail yang tak terbatas.

Kekurangan:

  • Kotak People also ask hanya muncul pada keyword tertentu.
  • Tidak ada metrik kueri pencarian.
Google Search Autocomple Suggestions memberi Anda ide keyword tanpa perlu menggunakan tools riset keyword
Google Search Autocomple Suggestions memberi Anda ide keyword tanpa perlu menggunakan tools riset keyword

Google Search Autocomple Suggestion adalah fitur Google Search yang memunculkan kata, frasa atau kueri yang berkaitan dengan yang Anda ketikkan di kotak pencarian.

Tidak hanya satu, tetapi ada beberapa daftar kata yang muncul sehingga memberikan Anda referensi keyword yang relevan.

Misalnya Anda mengetikkan kueri “digital marketing”, maka setelah itu ada beberapa kueri terkait yang bisa Anda pilih sebagai target keyword artikel Anda. Namun, hal ini tentu membutuhkan riset lebih lanjut lagi. 

Google Search Related Search: Tools riset keyword gratis
Anda bisa memanfaatkan Related Search di laman hasil pencarian Google untuk menemukan keyword yang relevan.

Selain dari autocomplete, pada bagian bawah hasil pencarian juga bisa Anda temukan daftar pencarian terkait yang berhubungan dengan keyword yang Anda cari.

Kelebihan:

  • Sangat mudah digunakan.
  • Kueri yang dihasilkan sangat akurat dan terbaru.

Kekurangan:

  • Hanya menampilkan keyword yang terkait dan berhubungan dengan kata sebelumnya.
  • Tidak memiliki informasi data yang detail tentang keyword yang dicari.
  • Harus didukung dengan tools keyword lainnya.
Google Trends untuk riset keyword
Google Trends: Tools riset keyword gratis.

Google Trends menampilkan data kueri pencarian dalam bentuk grafik yang menunjukkan popularitas topik pencarian di suatu wilayah dalam jangka waktu tertentu.

Jadi ketika Anda memasukkan sebuah keyword misalnya “Digital Marketing”, maka Google Trends akan memunculkan grafik pencarian keyword tersebut dari waktu ke waktu.

Di samping itu, Google Trends juga menyediakan filter di antaranya:

  • Negara
  • Periode pencarian
  • Kategori pencarian
  • Jenis pencarian

Anda juga bisa membandingkan grafik pencarian untuk beberapa keyword sekaligus, misalnya membandingkan keyword antara “Digital Marketing” dengan “Instagram Marketing”.

Maka akan muncul dua grafik dengan warna yang berbeda untuk menunjukkan hasil dari masing-masing keyword tersebut.

Buat Anda yang sering menulis tentang topik yang sedang ramai dibicarakan, tools riset keyword ini sangat bisa diandalkan.

Bahkan tersedia juga history pencarian yang trending pada tahun tahun sebelumnya.

Kelebihan

  • Mampu menunjukkan topik yang sedang populer dan ramai diperbincangkan.
  • Bisa digunakan untuk memprediksi suatu topik apakah akan naik atau turun.

Kekurangan:

  • Hanya menunjukkan frekuensi pencarian, bukan angka detail jumlah pencarian suatu keyword.
  • Belum bisa menunjukkan tingkat persaingan keyword.

Google Keyword Planner 

Google Keyword Planner: Tools keyword gratis dari Google
Google Keyword Planner: Tools keyword gratis dari Google.

Google Keyword Planner juga merupakan salah satu tools riset keyword gratis yang diluncurkan oleh Google.

Tools ini merupakan bagian dari Google Ads. Oleh karena itu, tools ini sangat bermanfaat jika Anda menggunakannya untuk kebutuhan perencanaan campaign Google Ads.

Meski dibuat untuk Google Ads, Anda bisa menggunakan Keyword Planner untuk memeriksa metrik pencarian kata kunci.

Beberapa fitur yang bisa Anda dapatkan dari Google Keyword Planner di antaranya:

  • Perkiraan volume pencarian.
  • Kata kunci baru hasil penggabungan kata kunci yang berbeda.
  • Membuat variasi kata kunci berdasarkan kata kunci utama.
  • Menganalisa persaingan kata kunci.
  • Melihat jumlah penelusuran rata-rata bulanan.

Jadi, tools ini cukup lengkap dan bisa membantu Anda melakukan riset keyword untuk kebutuhan SEO.

Kelebihan:

  • Data yang ditampilkan detail.
  • Bisa digunakan untuk membuat perencanaan keyword.

Kekurangan:

  • Tools riset keyword ini dibuat khusus untuk pengiklan.

Ahrefs Keyword Generator 

Ahrefs Free Keyword Generator
Ahrefs Free Keyword Generator: Tools untuk menemukan ide ribuan keyword dalam hitungan detik.

Ahrefs Keyword Generator merupakan tools yang terkenal dan banyak digunakan untuk kebutuhan optimasi SEO.

Selain untuk melakukan riset keyword, Ahrefs memiliki banyak fitur yang bisa membantu Anda meningkatkan ranking website di Google.

Seperti audit dan optimasi website, analisa kompetitor, mempelajari konten dengan performa yang baik di setiap industri, melacak progres ranking website, dan lain-lain.

Namun, untuk menikmati semua fitur tersebut, Anda harus berlangganan versi premium.

Selain tools berbayar tersebut, Ahrefs menyediakan keyword generator yang bisa Anda gunakan secara gratis.

Beberapa informasi yang bisa Anda dapatkan saat melakukan riset keyword menggunakan Ahrefs keyword generator di antaranya:

  • Daftar hingga 100 keyword teratas.
  • Keyword difficulty.
  • Volume pencarian.
  • Update keyword dari hasil pencarian.

Tools ini sangat berguna untuk melakukan riset keyword dengan tampilan yang sederhana dan mudah digunakan.

Kelebihan:

  • Tampilannya sederhana dan mudah dipahami.
  • Informasi dan data yang diberikan cukup detail.

Kekurangan:

  • Hanya menampikan hingga 100 data keyword teratas.
  • Data metrik keyword kurang akurat untuk kueri yang tidak populer.

Ubersuggest

Ubersuggest: Tools riset keyword gratis
Ubersuggest: Alternatif tools riset keyword gratis selain Ahrefs Keyword Generator.

Ubersuggest merupakan alternatif tools riset keyword gratis yang bisa Anda coba.

Tools ini memiliki fitur yang cukup lengkap untuk melakukan riset keyword, seperti:

  • Audit SEO website.
  • Melihat top SEO pages.
  • Rekomendasi keyword.
  • Ide konten sesuai keyword.
  • Data backlink.

Ubersuggest dikembangkan dengan tampilan yang sederhana dan mudah dipahami, sehingga memudahkan Anda membaca data dan menggunakan tools ini.

Namun, versi gratis hanya bisa digunakan beberapa kali dan tidak bisa menampilkan seluruh metrik kueri pencarian.

Jika Anda ingin menggunakan semua fitur tanpa batasan penggunaan, Anda bisa berlangganan tools ini.

Jika Anda menggunakan versi gratis Ubersuggest, untuk tetap bisa melihat kembali hasil riset keyword Anda, Anda juga bisa mengeksportnya ke CSV.

Kelebihan :

  • Menyajikan data yang cukup detail untuk kebutuhan riset keyword.
  • Menyajikan ide keyword dan ide konten.
  • Ekspor data riset keyword ke CSV.

Kekurangan :

  • Hanya bisa digunakan untuk pencarian 5 keyword per hari.

Wordtracker

Wordtracker: Alternatif gratis dan terbaik Google Keyword Planner.
Wordtracker: Alternatif gratis dan terbaik Google Keyword Planner.

Wordtracker merupakan salah satu tools riset keyword gratis yang direkomendasikan banyak orang.

Selain bisa digunakan untuk riset keyword, Anda juga bisa menggunakan Wordtraker untuk melakukan market research.

Wordtracker menyajikan beberapa data yang terkait dengan pencarian keyword, seperti:

  • Volume pencarian.
  • Persaingan keyword.
  • Grafik pencarian keyword tersebut dari tahun ke tahun.

Anda juga bisa melakukan riset keyword untuk berbagai platform selain Google, seperti YouTube dan Amazon.

Kelebihan:

  • Mendukung pencarian keyword untuk berbagai platform.
  • Bisa dipilih untuk keyword SEO atau PPC.
  • Hasil pencarian keyword yang ditampilkan cukup banyak.

Kekurangan:

  • Data yang ditampilkan tidak real time.

Semrush Keyword Magic Tool

SEMrush Keyword Magic Tool
Semrush Keyword Magic Tool merupakan tools riset keyword yang menyediakan database lebih dari 20 miliar keyword.

Semrush Keyword Magic Tool merupakan tools riset keyword gratis dari rangkaian software internet marketing yang ditawarkan Semrush.

Semrush dapat membantu Anda mengoptimisasi website dan menjalankan kampanye pemasaran digital seperti SEO, PPC, pemasaran media sosial, dan content marketing.

Namun, versi gratis Semrush Keyword Magic Tool memiliki batasan penggunaan, seperti:

  • 10 pencarian keyword per hari.
  • 10 hasil per pencarian keyword.
  • 10 Ide untuk SEO On Page.
  • 1 SEO content template

Meski demikian, Anda masih dapat memaksimalkan fitur gratis tersebut untuk meningkatkan performa website Anda.

Kelebihan:

  • Data yang ditampilkan detail.
  • Menyediakan banyak filter untuk riset keyword.

Kekurangan:

  • Tampilan cukup rumit, tidak cocok untuk pemula.

MOZ Keyword Explorer

MOZ Keyword Explorer: Tools riset keyword dengan database 500+ juta keyword.
MOZ Keyword Explorer: Tools riset keyword dengan database 500+ juta keyword.

MOZ Keyword Explorer adalah tools riset keyword yang dirancang untuk meningkatkan visibilitas website Anda di mesin pencarian.

Fiturnya yang lengkap dan tampilan yang mudah dipahami membuat alat ini populer di kalangan praktisi SEO.

Anda bisa menggunakan MOZ Keyword Explorer untuk riset keyword dengan data yang cukup lengkap, di antaranya:

  • Volume pencarian.
  • Tingkat persaingan keyword.
  • Tingkat click-through rate untuk konten organik.
  • Skor prioritas dari setiap kata kunci pencarian.

MOZ Keyword Explorer adalah alternatif tools riset keyword terbaik selain Ahrefs Keyword Generator.

Kelebihan:

  • Memiliki fitur yang lengkap.
  • Tampilan sederhana dan mudah dipahami.

Kekurangan:

  • Hanya bisa digunakan untuk 10x pencarian keyword per bulan.
  • Database MOZ untuk hasil pencarian di Indonesia masih terbatas.

Keyword Surfer

Keyword Surfer: Tools riset keyword untuk melihat volume pencarian secara langsung di laman hasil pencarian Google.

Keyword Surfer adalah tools riset keyword gratis yang dikembangkan dalam bentuk ekstensi browser. Anda bisa menginstallnya ke browser berbasis Chromium seperti Google Chrome, Microsoft Edge, Brave, dan Opera.

Ketika Anda mengetikkan kata kunci di Google, Keyword Surfer akan menampilkan data terkait seperti:

  • Ide keyword berdasarkan kueri pencarian.
  • Skor kemiripan.
  • Estimasi volume pencarian.
  • Perkiraan biaya untuk Google Adwords.

Keyword Surfer sangat praktis karena Anda dapat melakukan riset keyword tanpa harus membuka website lain. Riset keyword bisa dilakukan secara langsung di halaman hasil pencarian Google.

Kelebihan:

  • Tampilan sederhana dan mudah digunakan.
  • Data metrik keyword muncul ketika melakukan pencarian di Google.

Kekurangan:

  • Database keyword berbahasa Indonesia masih terbatas.

Keyword Everywhere

Keywords Everywhere: Ekstensi Chrome & Firefox yang menunjukkan data keyword seperti volume pencarian, CPC & persaingan keyword di laman hasil pencarian Google.
Keywords Everywhere: Ekstensi Chrome & Firefox yang menunjukkan data keyword seperti volume pencarian, CPC & tingkat persaingan di laman hasil pencarian Google.

Keyword Everywhere merupakan ekstensi browser yang memberikan Anda akses ke data keyword saat Anda melakukan pencarian di Google, mirip seperti Keyword Surfer.

Selain mendukung browser berbasis Chromium, Keyword Everywhere juga mendukung browser Mozilla Firefox.

Data keyword yang ditampilkan cukup lengkap, di antaranya:

  • Volume pencarian.
  • Estimasi biaya PPC.
  • Keyword lainnya yang relevan.

Selain memberikan informasi data keyword secara umum, Keyword Everywhere juga menyediakan daftar longtail keyword yang relevan dengan kueri pencarian Anda.

Kelebihan:

  • Bisa menyalin dan ekspor data keyword ke CSV.
  • Dilengkapi dengan widget related keywords, people also ask, dan longtail keywords.

Kekurangan:

  • Database keyword berbahasa Indonesia masih terbatas.
  • Perlu beli kredit untuk mendapatkan semua fitur.

Baca juga: Cara Riset Keyword yang Mendatangkan Trafik

FAQ Tentang Riset Keyword

Apa itu riset keyword?

Riset keyword adalah proses menemukan kata kunci yang relevan, identifikasi keyword potensial dan analisa kueri pencarian yang dimasukkan orang-orang ke mesin pencari untuk mengetahui jumlah pencarian, search intent, dan tingkat persaingan suatu kata kunci atau frasa.

Bagaimana cara riset keyword?

Untuk melakukan riset keyword, pertama-tama Anda perlu memilih tools riset keyword yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Kemudian, masukkan kata kunci yang ingin Anda riset ke dalam tools tersebut. Anda akan mendapatkan informasi seperti volume pencarian, tingkat persaingan, dan juga kata kunci terkait yang bisa menjadi referensi Anda dalam membuat konten website.

Jangan lupa untuk mempertimbangkan target audiens Anda dan juga industri yang sedang Anda bidik saat melakukan riset keyword. Hal ini akan membantu Anda menemukan kata kunci yang tepat sesuai dengan kebutuhan audiens dan industri yang Anda targetkan.

Apa tujuan riset keyword?

Tujuan dari riset keyword adalah untuk menemukan kata kunci yang tepat untuk digunakan dalam konten website atau iklan, sesuai dengan tingkat popularitas, persaingan, dan relevansi dengan target audiens.

Riset keyword bertujuan untuk membantu meningkatkan trafik website dan meningkatkan ranking di mesin pencarian sehingga lebih mudah ditemukan oleh audiens yang tepat.

Maksimalkan SEO Website Anda dengan Tools Riset Keyword Gratis

Setelah membaca daftar ini, Anda tentu sudah tahu bahwa ada banyak pilihan tools riset keyword gratis yang bisa Anda gunakan.

Beberapa tools bisa Anda gunakan secara gratis tanpa batasan, namun ada juga yang gratis dengan batasan penggunaan.

Pilihlah tools yang memberikan data yang lengkap, mudah dipahami dan digunakan.

Dengan demikian, Anda bisa fokus riset keyword yang potensial dan membuat konten berkualitas.

Aji Setiawan

Aji Setiawan

SEO Content Writer Techarea Indonesia

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *